03 Desember 2009

VirtualBox tanpa jendela di Jendela (Running in Background)

Tidak seperti di tempat lain, di Windows menjalankan Virtual Box harus selalu memunculkan jendela. Bahkan ketika menggunakan VBoxHeadless pun, hasilnya tidak benar-benar headless. Minimal meninggalkan jendela command prompt :(

Untuk mencobanya silahkan ketik di jendela Run baris berikut :
"C:\Program Files\Sun\xVM VirtualBox\VBoxHeadless.exe" -s mesinku

silahkan ganti tulisan "mesinku" dengan nama mesin virtual yang akan dijalankan dan sesuaikan path direktori Virtual Box anda. Masih meninggalkan jendela bukan? coba anda tutup jendela tersebut. ups :D.

Penggunaan perintah start juga tidak memberikan pengaruh. Setidaknya itu yang telah saya coba.

Lalu kenapa harus ngotot menjalankan mesin virtual tanpa memunculkan jendela? Ya, karna saya tidak butuh jendela tersebut. Jadi buat apa harus dimunculkan jika tidak berguna. Yang saya butuhkan hanyalah mesin yang berjalan, bahkan tanpa GUI. Karna ia akan berfungsi sebagai server.

Nantinya mesin tersebut akan berjalan layaknya sebuah "service" di Windows.

Berikut lima langkah singkat mewujudkan kebutuhan tesebut :
1. buat script batch pemanggil program yang isinya
REM mulai file comm.bat
"C:\Program Files\Sun\xVM VirtualBox\VBoxHeadless.exe" -s mesinku -v off
REM akhir file comm.bat

simpan dengan nama comm.bat
2. buat script vbs penghilang jendela yang isinya :
' mulai file start.vbs
Set WshShell = WScript.CreateObject("WScript.Shell")
cmds=WshShell.Run("comm.bat", 0, false)
set wshshell = nothing
' akhir file start.vbs

simpan dengan nama start.vbs
3. letakkan kedua file tersebut di direktori yang sama
4. jalankan file start.vbs melalui command prompt atau klik dua kali
5. "lho, kok gak muncul apa-apa??!!!"

untuk melihat aktif tidaknya mesin yang telah dijalankan, silahkan menggunakan Task Manager. Jika Tab Processes, di kolom "image name" terdapat aplikasi VBoxHeadless.exe (terutama), VBoxSVC.exe, dan VBoxNetDHCP (jika menggunakan), maka mesin sedang berjalan. Cara lain yang bisa dicoba adalah dengan melakukan ping ke IP mesin virtual anda.

Jika ingin mematikan mesin virtual tersebut, cara berikut sepertinya pantas dicoba :
1. melakukan remote ke mesin virtual lalu mematikannya. atau
2. di command prompt atau jendela Run tinggal ketik perintah berikut :
"C:\Program Files\Sun\xVM VirtualBox\VBoxManage.exe" controlvm mesinku poweroff

Hey, di GNU/Linux, atau keluarganya, saya tinggal menjalankan perintah berikut di terminal :
$ VBoxHeadless -s mesinku &
dan mematikannya dengan perintah :
$ VBoxManage controlvm mesinku poweroff


Referensi (many thank's to) :

1 komentar:

  1. Ms..bagus..tutorialnya..Untuk nyoba matikakan kok gak bisa nya...pdahal udah sesui petunjuk...Lou misal untuk menghidupkan lebih dari 1 virtual machine caranya gimana?

    BalasHapus