04 Juni 2009

Apel Nongkrong di Jendela

Mau bikin Apel (Mac OSX) kamu nongkrong di Jendelamu (WinXP)? Googling sana sini banyak yang pake tukang VMware. Tapi akhirnya ga perlu susah-susah nyari tukang VMware, karena ada tukang Qemu yang lebih ramping, murah, dan cekatan. Yang perlu jadi catatan disini adalah status emulasi untuk mesin PowerPC (PPC) masih dalam tahap testing.

Berikut langkah-langkah mem-boot installer OSX (sebenarnya OSX86) di Qemu versi Windows :


  1. Donlot Qemu (versi 0.10.3) for Windows dari http://www.megaupload.com/?d=CKHZTQW4
  2. Ekstrak Qemu di c:\download\qemu-0.10.3. Direktori ini bisa anda sesuaikan dengan keinginan anda.
  3. Buka command prompt (Run -> ketik “cmd”)
  4. Buat file image disk : qemu-img create -f qcow2 osx.qcow2 10G
    ukuran disk default dalam satuan KB (KiloByte). Perintah di atas akan membuat image disk dengan ukuran 10Gb. tinggal sesuaikan dengan kebutuhan anda.
    penjelasan :
    • -f qcow2 : format file yang akan dihasilkan QCOW2
    • osx.qcow2 : nama file image yang akan dibuat
    • 10G : ukuran file image yang akan dihasilkan 10 GB
  5. Masuk ke folder qemu-0.10.3
  6. Jalankan Qemu : qemu -m 1G -cdrom drive:\tempat\file\iso\anda.iso -hda drive:\tempat\file\imagedisk\anda\osx.qcow2 -boot d
    penjelasan :
    • -m 1G : jumlah memori yang digunakan 1 GB
    • -cdrom : tempat file iso macintosh atau gunakan drive:\ untuk merujuk ke drive cdrom tempat DVD installer macintosh (misal -cdrom d:\ akan merujuk ke cdrom di drive d:)
    • -hda : file image disk yang anda (osx.qcow2)
    • -boot d : (opsional) melakukan boot lewat cdrom
  7. Mac anda akan booting.
  8. Selamat menongkrongkan Apel anda di Jendela. Enjoy installing ;p
Catatan: Sebagai contoh, disini saya menggunakan iso JaS osx86 10.5.4 Client/Server Leopard for Intel.
command 1
Perintah membuat diskimage
command 2
Perintah menjalankan Qemu

command 3
Booting OSX

command 4
Memilih bahasa untuk instalasi

command 5
Menyiapkan program instalasi

command 6
Saatnya menginstall

2 komentar:

  1. mas komputerku gak kuat, gawe VMware. waktu nyoba apel cuman ampek loadinge tok... hehehhe

    BalasHapus
  2. berarti belum beruntung
    semoga berhasil lain waktu

    ini juga nyoba-nya di komputer orang
    komputerku sendiri juga ngos-ngosan :)

    BalasHapus